Thursday 21 November 2013

Wisata Kuliner - 2

Hai hai, suasana kota mulai dingin dan hujan ya sodara-sodara. Hawa-hawanya pagi mendung, siang mendung, sore mendung, tiada waktu tanpa mendung. Suasana dingin mencekam kayak gini, paling enak makan deh. Ya kan? Demi mewujudkan cita-cita sebagai pembahas kuliner, saya akan mengulas beberapa wisata kuliner saya beberapa waktu ini. Hehehe.


Ini belinya di sebuah kafe di daerah kaliwaron, Het Oost. Desainnya ala-ala Belanda, dan menunya kebanyakan mencampurkan Belanda dengan Jawa. Yang dijual disini utamanya adalah kopi dan teh. Tapi juga ada snack semacam martabak, roti bakar, dan juga ada nasi. Nah yang saya beli ini namanya Gestoomde Kip. Okelah, saya tak tahu bahasa Belanda, tapi di menunya bilangnya ini bistik ayam. Yang nggak biasa adalah bentuk nasinya kayak beruang. :3 Bistik ayamnya enak, kayak rolade ayam dibumbuin. Trus minumnya adalah teh chamomile. Menurut buku menu, teh ini antigalau. Waktu itu saya nggak galau-galau amat sih, tapi ya bolehlah. Berhubung dia ini teh hijau, rasanya tidak begitu manis, haha. Tapi rasa daun asli enak deh, seger-seger gitu. Kafe ini juga menyediakan wifi yang mencapai 1mbps. Lumayan, 5 episode WGM berhasil di download dalam waktu sekejap. Tapi kalo lagi sepi sih. Harga makanannya hingga 30.000an.

Nah kalo ini masakan khusus bagi para penyuka pedas. Ini namanya mie setan. Intinya dia adalah sebuah mie rebus, yang nggak pake kuah, di taburi bumbu pedes, dikasih ayam kecil-kecil, pangsit, dan daging bunder kayak patty burger. Ada berbagai pilihan level, waktu itu aku beli level 2 kalo ga salah ada 20an cabe. Rasanya? Pedes. Huh hah huh hah. Beberapa kali harus diberi penawar berupa es yang ada di sebelahnya, namanya es genderuwo. Seger banget, isinya pear, belimbing, cao, strawberry, pearl bolo bolo, dikasih sirup. Cocok sekali sebagai penawar kepedasan tiada tara. Nah di Kober Mie Setan ini juga ada mie iblis. Bedanya, mie iblis ini adalah mie goreng. Jadi ada campuran kecapnya. Tempatnya di daerah SMA kompleks, dan mulai buka jam 15.00. Rame banget mulai awal buka, dan harganya mulai 8.500an. Patut di coba.



Makanan ini saya beli saat libur lebaran ke Yogyakarta.
Huaaaa. Senangnyo. Tebak apa itu? Daging? Salaaah. Walau judul menunya adalah rendang, tapi bahan dasarnya adalah jamur, sodara sodara. Saya beli ini di Jejamuran, yang kondang di seantero Yogya dan sekitarnya. Usut punya usut, dia ini pernah masuk istana lo, sebagai jamuan makan istana. Rasanya, kayak rendang, pedes, enak, tapi jamur. Uenaak.

Nah yang dipesen sama mama saya adalah, tongseng yang juga pedas. Dan yang paling enak menurut saya adalah yang dipesen sama adik saya. Namanya portobello asam manis. Jadi, jamurnya semacam digoreng tepung dan di kasih bumbu asam manis. Teksturnya jamur yang satu ini surprisingly seperti daging, enak buanget deh pokoknya. Trus minuman kuning-kuning segar itu namanya es carica. Dia adalah es yang dikasih serai, trus ada buahnya. Kalo ke Yogya, mampirlah kesini teman-teman, tempatnya di jalan ke arah Magelang.

Jjajjangmyeon. Ini dia, karena penasaran kan sama menu yang satu ini, saya beli. Kan dia sering tuh jadi mensponsori misi-misi running man. Atau sering tampil di WGM. Kepingin deh saya, pada dasarnya pinginan. Dia adalah blackbean noodle, chinese-korean. Rasanya tidak mengecewakan, bumbu nya enak, ada dagingnya juga enak, pake telur enak, dan juga kimchi. Hehehe. Di salah satu episode Happy together bersama Papa Chanyoung (lupa nama aslinya), dia masak late night snack berupa jjajjangmyeon instan+telur setengah mateng+keju slice. Iseng banget deh saya berusaha menirukannya.

Jjajjangmyeon instan tentu saja masih susah dicari di Indonesia bukan? Akhirnya saya mensubstitusi nya dengan Gaga Mie Gepeng Lada Hitam.


Yeek penampilannya nggak bangeeeet. Maafkan saya sodara-sodara, saya terlalu lapar, sehingga tak sempat menatanya sedemikian rupa. Mau tau caranya? Pertama panaskan air, begitu mendidih masukkan telur. Saat telur setengah matang, masukkan mie. Kalo udah mateng, angkat, campurlah dengan bumbu mie instan trus tambahin keju dan dicampur sampe merata. Rasanya... Walaupun telurnya fail, *sebenernya semuanya fail* tapi enak kok. Yah, karena saya lapar kali ya.

Sekalian deh, saya bagi resep bola bola kornet lada hitam saya. Ini iseng kuadrat. Berasa ingin menjadi seorang wanita seutuhnya, berhubung waktu kkn saya merasa gagal. Fyi temen kkn saya si Indra jauh lebih bisa masak daripada saya. Merasa gagal nggak sih. Tapi kemudian saya malah berinovasi. Saya beli kornet daging sapi, dan bumbu instan lada hitam. Caranya, kornetnya dicampur sama tepung bumbu sasa. Sumpah ini berapa MSG yang tercampur? Yowislah. Kornetnya di bentuk bola, trus dilumuri bumbu lada hitam. Biarkan hingga meresap. Trus saya masak dengan bumbu lada hitam tersebut, dikasih sedikit air. Sampe ada kuahnya yang mengental.
Untuk nasinya, yaaa itu standar nasi goreng ala mama saya. Pake bawang putih di tumis, tambahin garam, kecap yang ada cabenya itu, trus masukin nasi. Wih, rekor, ini nasi goreng paling enak yang pernah saya buat. Menurut saya. Sekali lagi menurut saya. Tidak ada yang pernah mengakui masakan saya enak selain saya. Huahahaha. Sekalinya enak juga belum tentu bisa bikin lagi, berhubung saya selalu cuma main feeling kalo ngasih bumbu.

Ya sudahlah. Jadi malu saya. Saya sudahi dulu ya sodara. Kapan-kapan kita berjumpa lagi. Tolong doakan ujian saya lancar ya, nilainya bagus-bagus, nggak ada yang UP, lulus kuliah dengan lancar. Amiiin.

Tetep sehat, tetep semangat. Supaya bisa jalan-jalan dan makan-makan bersama wisata kuliner. Pokoke mak nyuss! Salam kuliner :3

Saturday 9 November 2013

Keine Ahnung

I hear, I listen. Often.
I speak, I talk. Often.
But, actually, I talk mostly about  unimportant things.
And never tell the important one.


Does everybody do the same?
Aber ich habe nicht jemanden gefunden
~Keine Ahnung

Sunday 22 September 2013

Teruntuk Mbechi, Sebuah Surat yang Tersimpan Sejak Lama

Mbech, judul postingan ini... sungguh tidak bonafit sama sekali. Jangan muntah ya, soalnya kedengarannya seperti mendadak puitis. Tapi itu sungguh tepat menggambarkan status surat ini.

Maafkan aku yang terlalu lama menggantung suratmu, jadi semacam php ya aku bilang bakal ku bales tapi tak kunjung memberikan balasan. Tapi aku yakin kamu faham bin mafhum ya mbech, saya kemarin KKN di Sampang, lalu dilanjut lebaran, lalu waktu cepat berlalu. Ah. Maafkan saya ya.

Baiklah cukup bermaaf-maafannya. Semoga kamu memaafkan. Btw soundcloud itu.... aku denger sama adekku mbech, kami sampai pada kesimpulan, lebih baik nggak usah dengerin itu, nggarai galau. Galaunya kayak anak SMP gitu. Mbech, kita harus move on mbech kita sedang melepas dekade kedua dalam hidup kita.. Kita harus sadar. Lebih baik memang nonton si Unyil. Edukatif itu. Ya, walau kadang sedikit tidak masuk akal dan njayus. Tapi hal yang jayus itu bagaimanapun dilakukan tulus untuk menghibur kita kan? Jadi hal-hal jayus dalam hidup itu memang perlu untuk mewarnai perjalanan ini Mbech.

Mbeeeech memang berat sekali LDR itu. Hiks. Aku tahu itu berat sekaliii hiks hiks *koyok pernah pernaho ae* hehehehe. Yang tabah ya mbech, aku yakin bila kalian saling percaya kalian pasti akan bisa menghadapinya, semangat!! Doakan aku juga ya... hehehe. Kalo kata Afgan kan jodoh pasti bertemu, walau jauh kelak akan bertemu kok. Hehehe.

Bang Taeyang sekarang udah punya pengganti Boss kok. Dia udah senang insya Allah hehehe. Dia juga bulan depan kan sibuk ya comeback ya Mbech, waah aku sangat menunggu-nunggu nih comebacknya Bang Taeyang. Nanti kalo dia sibuk kamu jangan sedih ya. Semoga sukses deh, entah itu single, mini album, atau album. :D Tolong salamin juga yaaa.

Oke mbech sekian. Tolong doakan kuliah saya ya, semoga lulus tepat waktu dan dengan lancar bahagia sejahtera. Amiiin. Lancar juga kuliahmu ya. Salam cinta dan persahabatan el victor.

Tuesday 18 June 2013

Buat Mbechi

Hai Mbechi.

Kira-kira kalo aku nulis nama "Mbechi" setelah "Untuk" di amplop surat, apa yang akan dipikirkan pak posnya ya Mbech? Apa pak pos akan berpikir surat ini hanya main-main belaka? Seperti mbak operator taxi orenz yang tidak mengirimkan taxinya pada kita setelah kita menyebut "Mbechi" saat ditanya atas nama siapa? Atau kira-kira apa yang dibatin pak yang jaga di kantor pos ya? Saat aku menyerahkan sepucuk surat itu dan paknya mulai mengetik data-data untuk tanda terima? "Mbe, Mbechi, Mbechi ya Mbak?" begitu mungkin paknya akan berseru ragu.
Ah, beruntung sekali kita punya blog ya. Tak perlu lah membuat risau pak pos :)

Mbech, mbech, bagaimana kabar jempolmu? Kalo capek bilang ya mbech, nanti kita ngobrolnya pake voice note aja. Kayak landak gaul. Pake backsound mendayu-dayu. Ngomongnya kepkep. Harus nahan ketawa tapi ya, nahan gelik.
Eh, aku juga nggak kuat liat Thomas, adekku aja nggak kuat. Terlalu naif untuk bocah belasan tahun. Tapi aku akui memang sarat makna dia Mbech. Penuh emosi juga. Tapi sebenarnya ada yang lebih sarat makna lagi Mbech, kartun namanya "Curious George", tahu nggak? Yang monyet peliharaan pria bertopi kuning. Lebih nggeregetin lagi itu ceritanya. Lebih menggigit. Masih ada nggak ya di antv? Kalo ada, sempatkan lihat ya Mbech.
Ah iya Mbech, aku juga heran kenapa aku sama eba sakit. Apa alam bawah sadar kami benar-benar dipengaruhi kharisma mereka ya? Ngeri juga ya. Mari tidak berpikir seperti itu. Terlalu menakutkan Mbech. Munkin saja bentuk represi dari kestressan kami terekspresikan Mbech. Munkin saja.

Mbech, kamu tahu nggak anjingnya Taeyang namanya Boss kemarin meninggal. Kamu nggak ngelayat ta Mbech? Taeyang suedih lo Mbech, dia sudah lima tahun bercengkrama sama Boss. Dia seperti merasa kehilangan adik sendiri. Kamu merasakan kesedihan itu nggak Mbech? Coba diinget-inget, kalo kamu ngerasa, mungkin sekarang Taeyang juga ngerasa mules kebelet pup.

Oke Mbechi. Sekian dulu ya. Mbechi rajin belajar juga ya biar jadi ibu negara. Salam buat pak presiden.
Kimba

Saturday 20 April 2013

Mr. Young


The winter has passed and the spring has come
We have withered
And our hearts are bruised from longing
I’m singing my blues
Used to the blue tears, blue sorrow
I’m singing my blues
The love that I have sent away with the floating clouds


Tiga jam lagi. Aku masih menunggu di kamar. Sendiri saja. Mencoba menikmati sisa-sisa waktu yang ada. Merebahkan diri di atas kasur. Mengamati langit-langit, mendengarkan alunan musik ini.


Walau tak memahami maksud yang ada, tapi somehow menenangkan. Di tengah berbagai pikiran yang berkecamuk. Bukan berarti kepergianku ini akan menyenangkan, itulah yang kurasakan. Yang kutinggalkan pun sebenarnya memang ingin kutinggalkan. Walau aku tahu, kelak aku akan kembali berurusan dengan hal yang kutakutkan. Dan bayangan akan kepergian sedikit melegakan. Tapi, sekali lagi aku tahu kepergian ini mungkin tak semenyenangkan itu. Ah, rumit memang. Setidaknya, musik ini mampu mengurainya sejenak.


I was born and I met you
And I have loved you to death
My cold heart that has been dyed blue
Even with my eyes closed, I can’t feel you


Lagu yang sama masih terngiang di benakku. Walaupun jarak beribu kilometer telah kutempuh sejak  terakhir aku mendengarnya. Perasaan lebih baik yang ada, aku merasa lega. Sedikit sekali aku merasakan diriku berharga, dan disini tempat aku mencicipinya.  Berkeliling, dengan berbagai fantasi yang mulai nyata. Walau hanya malam ini saja, aku cukup dengan pikiran bahwa ini benar terjadi. Bukan mimpi yang mulai bercampur dengan kenyataan.

Once these tears dry up, I will moistly remember my love
I’m neither painful nor lonely
Happiness is all self-talk
I can’t stand something more complicated
It’s no big deal, I don’t care
Inevitable wandering
People come and go

Dan hingga aku kembali, izinkan aku untuk menganggapnya nyata. Perasaan yang menyenangkan itu, terbawa dalam setiap bait lagu ini, masih tersimpan dengan rapi di sini. Tidak peduli tentang kelanjutan kisah yang mungkin fiksi, jelas dalam diriku keinginan untuk mempercayai satu hal saja. Satu hal ini, yang jarang sekali kurasakan dalam hidupku. Boleh kan aku mempercayainya nyata.

Again tonight, underneath that blue moonlight
I will probably fall asleep alone
Even in my dreams, I look for you
And wander around while singing this song

Sunday 14 April 2013

Ran to the Dom


Hello everyone, oraenmaniya..
How’s life?

Okay, saya hari ini hendak ber random ria saja. Boleh ya?
Yang pertama, dua minggu lagi adik akan mengikuti UNAS SMP, tolong doakan ya semoga lancar jaya, mendapatkan hasil yang terbaik...
Yang kedua, saya juga mau ujian nih, mungkin sebulan lagi, bahan-bahan menumpuk sodara-sodara, tolong doakan saya tidak terjatuh di lembah yang sama seperti semester lalu yang suram ya... semoga saya bangkit dari keterpurukan. Semangat!

Dan, yang menemani saya belajar akhir-akhir ini, adalah, playlist dari OST To The Beautiful You. Drama ini sudah tayang 2012 lalu, dan saya belum lama ini berhasil menyelesaikannya. Woohoo... ceritanya di adaptasi dari komik Jepang kalo ga salah, yang sempet di angkat menjadi dorama berjudul Hana Kimi. Belum liat versi Jepang nya sih, Cuma sekilas doang di TV. Kalo versi Korea ini yang main Minho Shinee, sama Sulli f(x). Huaa, saya suka saya suka. Mereka cocok... Dan juga ada Hyunwoo yang dulu pernah main di God of Study. Karena drama ini punyanya SM Entertainment, soundtracknya bagus-bagus menurut saya, diisi oleh artis-artis SM, Suju, SNSD, f(x), Shinee. Dan yang paling aku suka adalaah ‘Areumdaun Geudaeege (Rise and Shine)’, Tiffany feat Kyuhyun. Baru denger suaranya Kyuhyun oppa dengan jelas, ternyata bagus sekali, pantes Vira Andini suka banget sama dia. Lagunya juga menceriakan hati. Yang enak juga itu yang dinyanyiin Taeyeon, judulnya ‘Gakkai (Closer)’. Mendayu-dayu, menyayat hati dan huapik. Sayangnya kenapa nggak ada duet Sulli Minho yaa...

Tidak ketinggalan juga First Love part 2 nya Lee Hi. Di posting sebelumnya udah ada teasernya kan kalo Rose bakalan khas YG. Dan ternyata di title song yang kedua, Ha Yi nge rap sodara-sodara. Cool. Reff nya Rose ini juga kuat banget, terutama di reff kedua, tiba-tiba alunan musik hanya berupa gitar akustik saja, sambil liat M/Vnya ada mawar-mawar melayang-layang di udara.. Like this.
Tapi jujur, lagu ini kesannya antiklimaks di bagian akhir. Dan kata-kata ‘every rose has its thorn’ itu mengingatkan saya pada lagu slow rock lawas yang pernah di bawakan Gun n roses. Mungkin bang Teddy berinspirasi dari situ yak.
5 track yang ada di part 2 ini ternyata ga semuanya hip hop seperti yang dulu saya asumsikan. Ternyata ya Cuma Rose aja sih menurut saya, lagu lainnya malah lebih khas Hi, Cuma mungkin lebih dewasa gitu kali ya. Mboh ta. Salah satu lagu yang aku suka banget adalah Fool for Love atau ‘Babo’. Mencerminkan perasaan. Perasaanya siapa seeeee?
Lalala.

Someday I’ll meet a person who resembles me, who is like me
I believe that I’ll find that person
There has to be a fool like me somewhere
That person will also be waiting for me
Fool, fool, Like a fool

Oh iya, saya juga mau nyeritain wisata kuliner terbaru saya. Ke Eat and Eat Ranch Market Basuki Rahmat. Atas rekomendasi dari Rekan Manda, akhirnya saya bertolak ke sana. Taraaa. Mie Aceh Kuah, Daging Sapi.


Enak lo, kuahnya kental, bumbunya agak pedes, trus dimakan pake emping dan perasan jeruk nipis. Sueger. Mienya juga lembut. 



Trus adik memesan pancake ice Cream hello kitty. Lucu yaa, bentuknya loo. Rasanya ya seperti pancake dan es krim pada umumnya, enak.. Yang bikin spesial ya dekorasinya. :D 



Beberapa waktu lalu saat saya dan mama iseng pergi ke Ciputra world, saya juga menyempatkan diri membeli Delimanjoo, ini adalah kue Cream Korea. Yaa, sebenernya ga bermaksud segitu-gitunya terlibat dalam per Korea an sih, cuman waktu itu, mama request jajanan yang nggak pernah dicoba sebelumnya, dan ya Cuma itu adanya. Akhirnya beli juga. Bisa dibilang itu, pukisnya korea. Dalemnya krim cokelat, vanilla, blueberry, macem-macem lah. Dan bentuknya seperti jagung. Lucu juga sih.


Saya juga akan merekomendasikan sesuatu yang enak, yaitu mie pangsit telo. Waktu itu saya mampir ke bakpao telo. Mie pangsit telo ini walaupun ga jauh beda sama pangsit lainnya, tapi menurut saya enak, karena saya pada dasarnya suka asin dan gurih. Lagi pula bentuknya yang warna ungu juga bagus, dan tetap mengundang selera makan. Kenyang sekali. Apalagi habis itu makan jus telo. Wuah, tak sanggup saya makan karbohidrat sebanyak itu. Tapi jusnya enaak, ga kalah sama quickly rasa taro. Hehehehe.

Oiya, nggak terasa waktu berjalan cepat, KAIFA yang aku ikuti sudah hampir berakhir lo. Fiqihnya udah sampe Zakat. Aqidahnya udah lumayan, habis setengah diktat. Hmmm.. Sedih juga. Udah akrab sama mbak-mbaknya temen belajar seperjuangan, dan juga ilmu-ilmu ajaib yang didapat dari Ustad-ustadnya Subhanallah, pinter banget. Setiap belajar sama beliau, pasti nggak bisa berhenti bersyukur, untung masih ada orang yang berpemikiran terbuka, pinter, dan mau ngajarin kita-kita ini di dunia ini. Untung banget dapet guru yang nggak langsung main salah-salahin orang, tapi ngasih pandangan ke kita tentang semua nya secara terbuka dan menyerahkan keputusan finalnya pada diri kita. Ah, seru sekali. Berarti bentar lagi bakal ada open recruitment baru dong buat kloter selanjutnya, waaah buruan daftar, dijamin ga rugi...

Btw, saya sedang terobsesi dengan cat kuku sodara-sodara. Aneh ya. Saya beli cat kuku murah di suatu toko jualan anak cewek, warna salem glitter, sama tosca jelly, perpaduan warna yang cuntiks banget menurut saya, dan saya pake selang seling di jari tangan. Walaupun ga rapi tapi saya suka saya suka. Hehehe. Saya pingin beli lagi nih warna grape jelly atau pink jelly, habisnya mau warna kuning entar dikira jaundice. Padahal kan pingin matching in sama crownstick Bigbang. Nggak punya crownstick padahaal, mau di pake kemana juga padahaal... Miris.

Tanggal 15 Juni, GD Oppa bakal dateng ke Jakarta. His first world tour. Aah, kayaknya keren. Ngeliat dari cuplikan konsernya di Seoul yang di tayangin di interviewnya billboard, akan sangat distinctive dan full of awesomeness dibanding penampilan biasanya. Apa daya. Nggak papa saya sudah ikhlas kok, saya sabar menunggu DVDnya keluar :D kayak mau beli aja. Untungnya dia nggak bakal ikut fan meeting Bigbang Kakaotalk 19 April besok. Kalo iya bakal nyesek deh. Sebenernya saya senang sekali Oppa-oppa saya, yaelah ngaku ngaku, oke, cowok-cowok saya, aigoo, delusional, ya okelah, anggota Bigbang lainnya bakal dateng ke Jakarta. Biar mereka merasakan indahnya Indonesia. Haha.
Apalagi fanmeetingnya gratis. Kalo dulu saya jadi sekolah di Jakarta sudah saya pantengin kali ya venuenya biar dapet gratisan. Tapi mau gimana lagi, jauh oppa, jauuh. Yang jelas saya tetap mendukung karir kalian oppa, gain more VIPs in Indonesia, accept more loves from us, fighting!

Yah baru ini deh saya mudeng bin paham, kenapa kalo mau ngiklanin suatu produk itu harus pake artis yang top, karena baru ini saya ngerasain, moro-moro pingin beli north face, pingin download kakao talk, pingin nyoba etude, pingin beli di G Market, buat apa cobaa... Ya pingin aja. Trus tiba-tiba pingin punya mobil pajero sport putih, pingin beli hoodie one of a kind, pingin beli jaket baseball warna merah dengan badge-badge yang rame pol itu. Ah, dan keinginan-keinginan aneh lainnya yang tak terbayangkan. Hadeeh. Kali ini juga baru nyadar, misal lagi makan enak, aah oppa harus nyoba ini, lagi pergi ke tempat yang bagus, aah oppa harus liat ini. Hadeeeeeeeeeeeeeeeeh.

Nabung naak, nabuung. Demi masa depan. Belajar naak, belajar. Berdoa, bismillahirrohmanirrohim...

Semangat oppa, you’ll do your best there, i’ll do my best here. Haengsyo..   


*totally random, mianhabnida*

Sunday 24 March 2013

First Love Part One (review)

Bisa-bisanya ya saya menyempatkan mereview album orang di saat tanggungan pelajaran menumpuk. Nggak punya pengetahuan musik apa apa pula.
Aduh, kangen nulis lo, biarin ta..
Lagipula album ini sangat, apa ya, sangat mewakili perasaan.
Perasaannya siapa coba?

Baiklah langsung saja.
First Love adalah album pertama dari Lee Ha Yi atau yang bernama panggung Lee Hi. Jadwal rilisnya dibagi menjadi dua bagian, dan bagian pertamanya sudah dapat di download sejak 7 Maret lalu. Sedangkan bagian keduanya akan diluncurkan beserta physical albumnya 28 Maret mendatang, insya Allah kalo nggak molor-molor lagi ya Bang YG. Berikut adalah cover albumnya, betapa lucunya bulu mata palsu yang dipake Hi, Syahrini lewat. 

Cover First Love Part One

Part One ini berisi 5 lagu dengan genre dominan jazz. Image yang diangkat menurut saya sangat cocok dengan karakter Hi yang imut-imut, muda dan lucuuu poool terutama M/V yang dibuat untuk title song nya, It's Over. 

Turn It Up

Menurut saya lagu ini bagus banget buat sebuah intro. Abang Tablo membuatnya sangat easy listening dengan lirik yang bermakna.

When I fell, I become higher cuz my name is "HI"

Mihihi, lucu ya. Walaupun cuma sebentar, tapi kesannya dalem lo. Alah, lebay.


Selanjutnya, saya punya prediksi sendiri mengenai alur dari album yang part one ini alih-alih mengikuti urutan sebenarnya. Hehehe. 

Crush

Lagu ini susah buat ikut dinyanyiin selayaknya lagu jazz. Dengan nada-nada yang nggak mainstream, ditambah vokal Hi yang keren mampu mengeksekusinya dengan baik. Halaaah. Denger-denger sih ini dari pengalaman pribadinya Hi. Dan aku rasa pengalaman ini banyak sekali dirasakan oleh orang-orang di dunia.

Even if he forever…

Doesn’t know my heart, it’s okay
I just need him to be where I can see him
Just as always, with those charming eyes, gestures, words
He just needs to exist, that’s all I need
 
Dream

Menurut bayangan saya, setelah dia merasakan apa yang tertuang dalam lagu Crush, dia mungkin, sudah mampu entah bagaimana mengatakannya pada pemeran pria. Dan sedihnya ia ditinggalkan begitu saja. TT
Lagu ini ballad dan selow gitu.  Mendayu-dayu. Nggak sabar pengen liat Hi bawain lagu ini secara live. Pastinya keren banget. Feel nya looo.

I just wait for you, just back to
So that those times that seemed like a lie
Can be colored in me
If only you came to me every night
To comfort the broken me
Then I would smile and say “Okay, see you tomorrow”
And gladly endure through a day

Special (Feat Jennie Kim)

Lalu setelah ia berharap pemeran pria kembali mengisi hari-harinya, namun tak kunjung datang, ia akhirnya pasrah (haduh pilihan kata yang nggak romantis). Bagaimanapun orang itu merupakan sosok yang spesial dalam hidupnya. 
Disini Hi berkolaborasi dengan Jennie Kim, trainee YG yang dikabarkan akan menjadi girl group baru dari entertaiment milik Yang Hyun Suk ini. Jennie ambil peran dalam part rap yang ada, dan kesan yang saya dapatkan adalah, si Jennie ini soft banget nge rapnya, mungkin karena udah kebiasaan ngeliat GD ama CL ya, berasa belum swag. Tapi lagu ini bagus sekali, sekali lagi abang Tablo yang nyiptain emang keren banget.

Even if it hurts, it’s okay if it’s you
Even if they are sad memories, it’s okay if they’re mine
It's Over

Dan terakhir, seperti yang Hi bilang dalam Making M/V nya, karena dia sudah melakukan banyak hal baik pada si pemeran pria tapi pemeran prianya malah membalas dengan tindakan-tindakan yang menyebalkan, akhirnya dia memutuskan untuk mengakhirinya...
Memilih sebuah beruang sebagai analogi pemeran utama pria sungguh brilian. terlepas dari apapun maksud terselubungnya. Trus, beruang yang pake baju One of A Kind dan ikat kepala khas Taeyang, sungguh luucuu, penasaran pengen tahu alasan kenapa G-Bear dan Yong-Bear muncul disitu dan gimana tanggapan mereka tentang itu. 
Lagu ini udah menyapu hampir semua chart dan the 'rookie monster' emang nggak berhenti sampe situ, lagu-lagu lainnya juga merangkak naik di tangga lagu seluruh penjuru Korea. Penampilan live nya juga oke dengan dancer yang lagi-lagi lucu dan gerakan dance yang juga lagi-lagi lucu. 
I will run away from being hidden under your shadow
Under the blue sky and find myself 
Hi + Gom Gom
 source
Overall menurut saya part one ini sukses. Yeeay Chukkae Hayi ssi. 
Sebagai seorang jebolan ajang pencarian bakat, dia beruntung banget bisa ngeluarin album secepat ini dengan packaging se keren ini, dan itu sebanding dengan talent yang dia punya. Segmen remaja pastinya juga kesentuh banget dengan image cute nya dia dan dengan konten khas 'First Love' yang dapat dihayati banyak kalangan, namun tetap berkualitas. Dan jujur saja, kalo saya menjadi penyanyi saya akan sangat senang kalo album pertama saya dibuat seperti ini, tepat seperti selera saya. Hehehe.

Denger-denger part two bakal mengusung tema yang lebih dewasa dan khas YG. Title songnya, berjudul Rose, diciptain sama Bang Teddy dan pastinya bakal kental dengan nuansa hip hop. Jadi penasaran nih. Mari kita tunggu bersama-sama ya.

Sekian- (^O^)/





Friday 15 February 2013

Syukur


Begitu banyak yang dapat disyukuri dari apa yang terjadi kepada saya. Jika menghitung-hitung nikmat yang diberikan Allah, tidak akan ada waktu yang mencukupi. Bukan berarti lantas tidak jadi menghitung, menurut saya, segala nikmat tersebut perlu diingat, dan sebaiknya terus diingat. Karena untuk dapat mensyukuri, kita perlu mengingat, bukan satu demi satu nikmat yang ada, namun jumlah semua nikmat itu apabila ditambahkan.
Terkadang berbagai kenikmatan yang tidak kita sadari muncul sebagai kepingan mozaik yang menunggu untuk dipasangkan di tempat seharusnya. Seperti kata Bang Andrea Hirata dalam novelnya, yang tak lain dan tak bukan mengutip kalam Illahi dalam al Qur’an, bahwa setiap hal di dunia ini mempunyai suatu arti, dan tidak ada yang sia-sia. Semuanya tercipta untuk melengkapi mozaik-mozaik yang sudah ada. Jadi, bagaimana menurut Anda?


Liburan semester 5 ke 6 ini, memang tidak diwarnai dengan jalan-jalan ke luar kota atau ke luar negeri seperti teman-teman. Kebanyakan saya malah ngemall sambil wisata kuliner.

Ini kuliner yang baru saya coba, andalan top markotop. Es krim ini belinya di food Court Galaxy Mall, rasa Strawberry cheese dengan roti tawar warna-warni. Kalo kata Andini kayak es potong, dengan kemasan lebih modern. 
Es Potong Modern
Tapi ya, setidaknya saya berusaha melakukan hal-hal yang agak berguna. Salah satunya pergi ke MI Bahagia. Sebuah sekolah dasar di sebelah utara terminal Joyoboyo. Di Sabtu pagi yang cerah, entah ada energi positif apa yang mendorong semangat pada diri saya untuk pergi ke sana. Bersama empat orang teman saya, anggota Swayanaka, Mahasiswa Sayang Kanak-Kanak, kami mencoba-coba peruntungan menjadi guru dadakan di sekolah ini. Begitu saya datang, saya langsung berusaha memahami situasi. Ruangan seluas kira-kira 8x5 m persegi, dibagi menjadi tiga dengan sekat-sekat tripleks. Bangku-bangku sedang disusun oleh guru di SD tersebut. Ternyata untuk mengelompokkan kelas 3 dan kelas 4. Lagi-lagi... ternyata, kelas 3 hanya terisi 4 orang. Kelas 4 hanya 6 orang. Gurunya hanya 3 orang. Satu cuti hamil, satu kepala sekolah yang kebetulan saat itu harus mengikuti pertemuan kepala sekolah, dan satu lagi sedang sakit tenggorokan namun tetap mengajar. Menyodorkan buku paket bahasa Inggris, berharap kami membantu keadaan ini.

Akhirnya saya mengajar anak kelas 3. Ferdi, Yeyen, Dani, Ira. Mereka, lucu, sekali. Mereka baik sekali. Dan aku senang sekali. :D
Apa yang paling Anda takutkan saat mengajar? Takut dirasa membosankan, yaaah tahu lah anak sekarang. Takut muridnya tidak mengerti? Ya salah satunya. Tapi, adik-adik saya ini dengan baik hatinya mencoba terlihat tidak merasa bosan dengan saya, dan mereka sungguh mengerti apa keinginan saya. Saat saya minta mereka berlomba untuk mengelompokkan bahan-bahan makanan, mereka melakukannya dengan antusias, menganggapku ada. Saat aku membuka buku paket bahasa Inggris, kulihat ada sebuah teks lagu yang tidak asing. My Bonnie. Aah, saat kecil mama saya membelikan saya VCD lagu anak-anak dalam bahasa Inggris, dan saya sangat suka sehingga hafal seluruh isinya. Mmm, kemungkinan besar guru mereka tidak akan mengajarkan lagu ini. Dugaan saya benar. Lalu saya ajarkanlah lagu ini.
Dan, dengan baik hatinya mereka menyanyikannya dengan antusias.
“Lagune enak yo,” Nyess. Rasanya kayak dibeliin es krim strawberry keju pake roti warna-warni. Bahkan mereka bersedia tampil di depan sambil joget gangnam style, huaaaah. 



Setelah istirahat, saat saya beralih ke kelas 5 dan 6, tapi salah satu anak kelas 3 mengintip di balik sekat, memanggil saya, “Mbak, ayo belajar koyok mau,”
Aaaaaaaaaah. So Sweeeet.... Yang paling so sweet lagi waktu pulang sekolah, mereka salim ke kita sambil cium tangan. Aa, jadi begini ya rasanya. Dan rasanya, saya bersyukur bisa merasakan kebahagiaan ini. Hidup MI Bahagia! Saya akan menyertakan kalian dalam doa saya, semangat!

Seminggu ini saya juga sedang mencoba hal baru, mengikuti kajian ilmu fiqih dan aqidah (kaifa) yang diadakan ikadi jawa timur. Untuk mengisi waktu luang, dan saya merasa perlu siraman rohani. Dan lagi-lagi saya sangaaat bersyukur, telah menemukan brosurnya, memberanikan diri kesana, mendaftar tanpa seorang teman. Sungguh keren sekali kajian ini. Dibimbing ustad Mudzoffar Jufri dan ustad Agung Cahyadi. Beliau berdua sungguh expert sehingga membuat saya merasa bodoh sekali. Inilah yang saya cari. Terima kasih atas kesempatan berguru pada beliau berdua, mudah-mudahan saya istiqomah sampai akhir kajian, amiin. Fighting!

Anyway, seminggu yang lalu saya ultah ke 19 loo. Alhamdulillah, terimakasih banyak Ya Allah memberiku begitu banyak hal selama 19 tahun ini. Wahai tubuhku, terima kasih telah bekerja keras, maafkan daku ya jika banyak salah. 

From Embers
 For having such a great friends, Alhamdulillah. Touching catalogue guys *cry, drama queen*. For making my delusional dreams come true --> Jiyongssi ga, said his birthday wishes. Awkawkawk. 


From Mbak Inda, Drestha, Lana, Mima, Vira

Thanks for all your wishes, your support, your hard time because of me, OMG, really lucky me, for having them. 

And also my family, Mama, membelikanku sebuah impian yang sangat mahal. Hiks, I'll use it well Ma. Adik, Mbak Tik dan keluarga. :D

Ya Allah, for giving me those people, Alhamdulillah. Untuk kesempatan hidup yang diberikan, Alhamdulillah. Untuk bimbingan yang diberikan, Alhamdulillah. Untuk iman yang Engkau berikan, Alhamdulillah. 


Biarkan saya menikmatinya hingga akhir hidup Ya Allah, boleh ya?